RIAUTERBIT.COM-Bupati Kampar H Jefry Noer SH menginginkan agar pasar-pasar tradisional yang ada di Kabupaten Kampar tidak kotor lagi. Terlebih sebagian besar pasar yang ada berada di pinggir jalan lintas yang kerap menjadi tempat persinggahan.
Untuk itulah, pada Jumat (5/2), Bupati Kampar H Jefry Noer SH langsung terjun langsung memimpin Gotong Royong (goro) di Pasar Kampar Kecamatan Kampar Timur Kabupaten Kampar.
“Saya tidak ingin lihat pasar kotor lagi. Apalagi pasar-pasar yang lebih berada di pinggir jalan lintas, yang merupakan tempat persinggahan. Oleh sebab itu, saya minta kepada camat dan kepala desa serta pengelola pasar untuk dapat memperhatikan pasar-pasar yang ada di Kabupaten Kampar,’’tegas Jefry saat memberikan pengarahan pada pembukaan gotong royong yang di Pasar Kampar.
Bupati juga menyampaikan kepada pengelola pasar agar dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya sehingga kebersihan tetap terjaga setiap hari. “Atur jam kerja personil kebersihan pasar ini, sehingga pasar ini tetap bersih,”kata Jefry Noer.
Kemudian, lanjutnya, untuk pengelolaan pasar hendaknya di data seluruh pedagang yang penjualan di pasar kampar ini dan dapat dikoordinasikan dengan disperindag kampar dalam pengelolaan pasar. “Kepada camat untuk dapat mengelola pasar ini dengan baik. Pasar ini punya potensi sekaligus sebagai tempat singgah para pelancong dan merupakan jalan lintas ke beberapa provinsi tetangga," tambah Jefry Noer lagi.
Kepada Bupati menekankan bahwa keberadaan pasar untuk kepentingan banyak sehingga tugas bersama dalam menjadikan pasar menjadi bersih dan menyenangkan bagi pengunjung. Selain itu, ke depan tidak ada lagi pasar yang penuh dengan air karena got-got tersumbat. “Tidak ada lagi pasar-pasar yang drainase yang tersumbat lagi,”sebut Bupati kepada pimpinan instansi terkait.
Pada kesempatan tersebut, Camat Kampar Timur Syamsuriansyah mengatakan bahwa kegiatan goro merupakan rangkaian Hari Jadi Kampar sekaligus pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tingkat Kecamatan Kampar Timur. “Dalam memperingati hari jadi Kampar ke 66 tahun 2016 kita laksnakan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarkat dan kepentingan umum, oleh sebab itu kita laksanakan gotong royong di Pasar Kampar ini,’’terangnya.
Hadir pada Gotong royong tersebut Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kampar Surya Budhi, Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Kampar Ir Cokro Aminoto, Koramil Kampar dan Anggota yang ikut berpartisipasi bersama tokoh dan masyarakat.(rls)
Editor : Jufrizen
- Riau
- Kampar
Dorong Gerobak
Bupati Kampar H Jefry Noer SH terjun langsung memimpin Gotong Royong di Pasar Kampar
Kantor Redaksi
Sabtu, 06 Februari 2016 - 11:50:23 WIB
Pilihan Redaksi
IndexMasyarakat Dorong Program Swakelola Percepat Pembagunan Meranti Cerdas dan Bermartabat
Operasi Lilin Lancang Kuning Tahun 2024 Plt Bupati Asmar Pimpin Langsung
Plt Bupati H. Asmar : Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras seluruh elemen masyarakat,
Satresnarkoba Polres Meranti Berhasil Sikat Pengedar Sabu, 69 Paket Barang Haram
Plt Bupati Meranti H.Asmar Ucapan HUT Meranti Ke 16
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Riau
Dapat Dukungan dari Sejumlah PK Golkar, Alfan Khairi Nyatakan Siap Maju Sebagai Ketua Golkar Kampar
Sabtu, 28 Desember 2024 - 16:05:58 Wib Riau
Catatan Akhir Tahun SMSI 2024: Demokrasi Terpimpin sebagai Syarat Indonesia Emas 2045
Sabtu, 28 Desember 2024 - 14:30:22 Wib Riau
GenPi Kota Dumai Sabet Top 3 Tergaspool KabupatenKota Se-Indonesia
Sabtu, 28 Desember 2024 - 11:52:43 Wib Riau