Juma'in Terpilih Menjadi Kepala Desa/ Penghulu Kampung Teluk Mesjid Kecamatan Sungai Apit, Siak

Juma'in Terpilih Menjadi Kepala Desa/ Penghulu Kampung Teluk Mesjid Kecamatan Sungai Apit, Siak
Juma'in terpilih menjadi Kepala Desa/ Penghulu Kampung Teluk Mesjid, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak. Rabu (24/5/2023). FOTO : ISTIMEWA

SIAK SRI INDRAPURA - Kekosongan Penghulu Kampung Teluk Mesjid sejak pasca di vonis pidana Penghulu Teluk Mesjid terdahulu (inisial F.S) kasus Korupsi Dana Desa tahun Anggaran 2019.

Sejak divonisnya F.S tersebut, jabatan Penghulu Kampung Teluk Mesjid digantikan oleh PJ sementara hingga diadakan Pemilihan Ulang pada hari ini (Rabu, 24 Mei 2023).

Pemilihan Penghulu Kampung Teluk Mesjid di ikuti oleh 3 Calon yang masing-masing Nomor urut 1. Saprila Musyawandra, Nomor Urut 2. Juma'in dan nomor Urut 3. Alfani Zikri.

Pemilihan Penghulu Kampung Teluk Mesjid di ikuti oleh 227 pemilih dan di menangkan oleh Nomor Urut 2 yaitu Sdr. Jumain dengan perolehan 115 suara.

Pelaksanaan pemilihan ulang tersebut berlangsung tertib dan lancar, banyak masyarakat mengucapkan selamat atas terpilihnya Penghulu Kampung Teluk Mesjid kepada Sdr. Juma'in, dengan banyak harapan agar kedepan nya Kampung Teluk Mesjid lebih maju, lebih teratur dan jauh dari persoalan hukum.

Ditanyakan awak media kepada salah satu warga Sdr. Suryadi Sudirja, SH yang merasa puas dengan hasil pemilihan ulang tersebut 

"Saya sendiri merasa puas dengan hasil pemilihan ulang ini, ditambah lagi dari semua calon Penghulu hanya Sdr. Juma'in yang matang secara pengalaman dan finansial, selain dari pada itu Sdr. Juma'in paling senior di bandingkan calon yang lain", katanya. Rabu( 24/5/2023).

Tidak hanya itu banyak harapan masyarakat agar kedepan nya pemerintahan Kampung Teluk Mesjid dapat merangkul semua pihak dalam kemajuan dengan sistem keterbukaan dan transparansi.

"Saya ucapkan terimakasih atas dukungan dan amanah yang telah diberikan, dengan saling pangku memangku, kebersamaan, dan dengan lapang dada semua pihak kita dapat wujudkan Kampung Teluk Mesjid yang maju dan bernilai saing", ucap Juma'in (24/5/2023). ***

Berita Lainnya

Index