Omputaka FC VS Semen Padang Old Star Diramaikan Suporter Dari IPMK - SB

Omputaka FC VS Semen Padang Old Star Diramaikan Suporter Dari IPMK - SB
Omputaka FC Kampar saat foto bersama dengan Ikatan Pelajar Mahasiswa Sumatera Barat (IPMK-SB) dan Ikatan Keluarga Kampar Sumatera Barat.

PADANG - Pertandingan sepakbola persahabatan dan uji coba Omputaka FC Kampar vs Semen Padang Old Star berakhir seru, Sabtu (13/8/2022) di lapangan sepakbola Semen Padang. 

Pertandingan ini diramaikan oleh suporter para mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Mahasiswa Kampar Sumatera Barat (IPMK-SB) dan masyarakat Kampar di Sumatera Barat yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Kampar Sumatera Barat. Tampak hadir langsung ketua Ikatan Keluarga Kampar Sumatera Barat, DR. Jhon Afrizal One. 

Para pemain Semen Omputaka FC Kampar ini di isi oleh pemain yang sudah berusia 40 tahun keatas. Begitu juga dengan pemain Semen Padang Old Star. Bahkan ada pemain yang berusia mendekati 60 tahun. 

Diketahui, pemain Semen Padang Old Star ini pernah bersinar bermain di Liga Indonesia pada masanya. Mereka adalah Anton Saunevil, Delvi Adri, Hendra, Syafril M, Sadiono, Maskur Rauf dan pemain lainnya. 

Omputaka FC Kampar kalah 4-0 dari Semen Padang Old Star. Omputaka FC Kampar sempat bisa mengimbangi pada babak pertama. 

Semen Padang Old Star diakui unggul dalam penguasaan bola oleh ketua Omputaka FC Kampar, Yurnalis Basri dan para pemain. Namun demikian, Yurnalis berharap kepada punggawanya bisa belajar bagaimana bermain bagus dari Semen Padang Old Star ini. 

"Kita dapat menyimpulkan, menurut saya memang pantas menang. Mereka lebih jauh bagus, itu harus kita akui. Kita disambut secara fair, kita di isi pemain 40 tahun keatas, mereka juga pemainnya 40 tahun keatas. Kalah menang biasa. Kita belajar dari orang tadi, mereka memang oporannya kaki ke kaki," kata ketua Omputaka FC Kampar ini. 

Pada kesempatan ini, Yurnalis Basri yang juga merupakan Staf Ahli Gubernur Riau menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pemain yang telah mengeluarkan kemampuan terbaiknya. 

"Terima kasih telah menunjukkan kemampuan terbaiknya masing-masing. Saya kira tadi kita sudah sangat baik, tetapi mereka (Semen Padang Old Star) lebih baik ternyata. Tetapi sekali lagi saya katakan, kalah menang itu biasa, yang terpenting silaturahmi terus terjalin," tutupnya.(sy) 

 

Berita Lainnya

Index