Kades Tanah Merah Siak Hulu Bersama Kadis UKM Kampar Terus Gerak Sosialisasikan PSBM

Kades Tanah Merah Siak Hulu Bersama Kadis UKM Kampar Terus Gerak Sosialisasikan PSBM
Kades Tanah Merah H. Syahrul Amri Nasution bersama Kadis UKM Kampar, TNI - POLRI dan Satpol PP saat sosialisasikan PSBM di desa Tanah Merah. Selasa (6/10/2020).

RIAUTERBIT.COM, KAMPAR - Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Kampar Aprizal, S.Sos yang juga merupakan Koordinator lapangan Satgas PSBM Desa Tanah Merah Kecamatan Siak Hulu yang didampingi Kepala Desa Tanah Merah H. Syahrul Amri Nasution beserta Satgas PSBM yang terdiri dari TNI, Polri, Dishub, Satpol PP dan BPBD mengunjungi pasar kaget di RW 07 untuk mensosialisasikan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) untuk mencegah penyebaran Covid-19. Selasa (6/10/2020).

"Sosialisasi ini dilakukan untuk menyampaikan kepada masyarakat, baik penjual maupun pembeli mengenai PSBM yang akan terus diberlakukan sampai tanggal 14 Oktober 2020 di Desa Tanah Merah.

Aprizal menjelaskan, selain sosialisasi PSBM kunjungan ini juga sekaligus untuk melakukan penertiban kepada pedagang dan pembeli agar memperhatikan protokol kesehatan dalam rangka penanggulangan Covid-19. 

Mulai dari menjaga kebersihan, menggunakan masker hingga menjaga jarak atau physical distancing, baik sesama pedagang, maupun dengan pembeli.

Selain itu, setiap pasar yang dikelola pemerintah daerah harus  membuat regulasi protokol kesehatan yang ketat. Setiap pedagang diwajibkan menggunakan masker dan face shield atau pelindung wajah. 

Alur pengunjung pun diatur agar searah dan pengelola telah menempatkan wetapel untuk cuci tangan di beberapa sudut pasar. "Yang masuk juga diperiksa suhu tubuhnya."

Menurutnya, dengan situasi dan kondisi saat ini, masker harus digunakan dan tidak boleh lepas. Baik pedagang, pembeli, serta seluruh warga pasar wajib mengenakam masker. 

Selain itu, Aprizal juga meminta para pembeli dan penjual untuk memperhatikan jarak aman saat melakukan transaksi.

“Saya informasikan kepada seluruh pedagang dan pengunjung pasar, bahwa nanti ketika sudah diberlakukan PSBB, untuk aktifitas jual beli di pasar akan dilaksanakan mulai jam 4 pagi sampai jam 12 siang. Jadi untuk para pedagang nanti stok dagangannya jangan terlalu banyak,” imbuhnya.

Di tempat sama, Kepala Desa Tanah Merah Syahrul Amri Nasution dalam sosialisasinya. Menyusuri setiap sudut pasar kaget yang hanya buka setiap hari selasa ini menyambangi beberapa pedagang untuk memberitahukan agar msayarakat selalu menerapakan protokol kesehatan dimanapun berada.

"Bapak, Ibu semuanya sudah tahu mulai tanggal 1 kemaren pemda kampar telah menetapakan PSBM di Desa Tanah merah, Desa Pandau Jaya, dan Kubang Jaya, maka dari itu mari kita saling bekerja sama untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini dengan cara selalu memakai masker dan mencuci tangan, dan kedepan pemda kampar akan memberlakukan pengurangan waktu berjualan di pasar, jangan lupa saat berjualan maskernya dipakai," demikian kata Kades Tanah Merah 2 Periode ini menyerukan sosialisasinya melalui pengeras suara portabel. 

Ditambahkan Syahrul "Rencana sosialisasi ini akan terus dilanjutkan lagi hari berikutnya di pasar tradisional yang belum tersentuh. 

Diharapkan saat dikunjungi nanti,  masyarakat Desa Tanah Merah yang berjualan maupun pembeli sudah tidak ada lagi yang melanggar prorokol kesehatan". tegasnya.

(Diskominfo/ Alfed )

Berita Lainnya

Index