Zulher Tingkatkan Usaha Perikanan dan Ekonomi Masyarakat Kampar

Zulher Tingkatkan Usaha Perikanan dan Ekonomi Masyarakat Kampar

RIAUTERBIT.COM - Calon Bupati Kampar 2017-2022 Drs Zulher mengatakan peningkatan sektor perikanan dapat dilakukan melalui permodalan. Mengingat saat ini pelaku usaha perikanan budidaya ikan tawar, terus meningkat seiring dengan tingginya kebutuhan ikan di masyarakat.

 

 “Sebagai upaya pemberdayaan pelaku usaha perikanan perlu didukung keterampilannya, permodalan serta kelembagaan yang baik,” jelas Zulher

Hal ini disampaikan Zulher di kediamannya Selasa, 03/01/2017 Saat berjumpa dengan kelompok perikanan air tawar di kediamannya di Bangkinang. Kalau Allah memberi peluang kepadanya menjadi Bupati Kampar 2017-2022, insyaallah perikanan air tawar, pengolahan dan pemasaran hasil perikanan serta Sumber Daya Manusia bisa meningkatkan usaha perikanan yang tentunya berdampak positif pada ekonomi masyarakat Kampar,” (juf)

Berita Lainnya

Index