Pekanbaru – Sekretaris Desa Bersatu Riau, M. Haris Ch, SPd menyatakan bahwa delegasi dari Provinsi Riau siap hadir dan berpartisipasi dalam peringatan Hari Desa Nasional yang akan berlangsung pada 15 Januari 2025 di Desa Ponggok, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
"Ini bukan sekadar perayaan, tetapi momentum penting untuk membangun silaturahmi nasional dan memperkuat sinergi antar desa. Kami dari Riau akan hadir sebagai bagian dari kebersamaan ini," ujar Haris di Pekanbaru, Sabtu (6/1).
Haris menambahkan bahwa peringatan Hari Desa adalah hasil perjuangan bersama organisasi desa se-Indonesia, yang telah mencapai titik penting dengan dikeluarkannya Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 23 Tahun 2024 oleh Presiden Joko Widodo.
Momentum Sejarah untuk Desa Indonesia. Acara nasional ini dipusatkan di Desa Ponggok, Klaten, yang dikenal sebagai desa percontohan terbaik di Indonesia dengan keberhasilannya meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes) hingga Rp14 miliar setiap tahun. Selain menjadi ajang refleksi keberhasilan, peringatan ini juga mengapresiasi berbagai upaya yang telah dilakukan untuk mendorong kemajuan desa.
"Ini adalah momen apresiasi besar terhadap perjuangan kita bersama, termasuk keberhasilan revisi Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 menjadi Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024, yang memberikan manfaat nyata bagi pemerintah desa, seperti perpanjangan masa jabatan kepala desa menjadi 8 tahun," tutur Haris.
Acara ini juga diharapkan menjadi ajang inspirasi bagi para kepala desa, perangkat desa, dan masyarakat untuk terus berinovasi dalam pembangunan desa. (Rls)