Pekanbaru, (Riauterbit.com.com) - Pengelola Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Riau, menyatakan penerbangan terutama rute domestik, Senin mulai berangsur normal karena jarak pandang pilot telah di atas 1.000 meter.
"Malam ini, barusan "boarding" penumpang Lion Air rute Pekanbaru-Medan. Sebenarnya pukul 9.30 Wib tadi pagi, jarak pandang sudah 1.000 meter," papar Airport Duty Manager Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Ibnu Hasan di Pekanbaru.
Ia berujar, jarak pandang itu masih berada di batas minimal pendaratan terutama bagi pesawat berbadan lebar.
Meski cuaca telah membaik, namun sampai pukul 10.10 WIB Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II belum menerima kedatangan maupun keberangkatan pesawat.
Rata-rata maskapai masih khawatir karena jarak pandang sewaktu-waktu bisa menurun karena pekatnya asap akibat kebakaran lahan hutan di Sumatera.
"Pukul 13.00 WIB tadi, pesawat Lion, Garuda dan Batik Air sudah berangkat ketika jarak pandang membaik hingga 1.500 meter," ucapnya.
Ia mengatakan, sekitar 50 dari total 60 pesawat per hari pada waktu normal sudah kembali beroperasi.
Sekitar 60 pesawat komersil terbang pergi pulang setiap hari baik rute domestik dan internasional yang dilayani oleh Batik Air, Indonesia AirAsia, Citilink, Lion Air, Garuda, Susi Air, Silk Air, AirAsia, Firefly, Sriwijaya Air dan Malindo Air.
"Pokoknya mulai normal pada malam ini. Tapi tepat jam 20.30 WIB jarak pandang menurun jadi 1.200 meter," tegasnya.
Puluhan penerbangan pada beberapa hari sebelumnya dibatalkan akibat kabut asap pekat menghalangi jakar pandang di udara bandara tersebut.(alam)
Pengelola Bandara Pekanbaru Nyatakan Penerbangan Mulai Normal
Kantor Redaksi
Senin, 07 September 2015 - 11:36:12 WIB

Pilihan Redaksi
IndexDOB Kabupaten Pekanbaru Barat, Khairul Azwar : solusi pemerataan pembangunan
HUT ke-77, PWI Riau Target 77 Kantong Darah Wartawan
Personel Pos Kout Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Karya Bakti di Desa Pulau Gadang
KNPI Riau Solid Bersama IPK, Sukseskan Kongres ke-XVI di Jakarta
Mahasiswa sampaikan kritik terhadap kinerja Gubernur Riau dan wakilnya selama tiga tahun
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Nasional
Kepala Bapenda Pekanbaru Hadir dan Berpartisipasi dalam FGD bersama Bank Indonesia
Rabu, 25 Januari 2023 - 11:48:43 Wib Nasional
Agustinus Edy Kristianto : Ditunggu Sikap Presiden Terkait Investasi Telkomsel Terhadap GO TO
Kamis, 23 Februari 2023 - 08:00:16 Wib Nasional
DOB Kabupaten Pekanbaru Barat, Khairul Azwar : solusi pemerataan pembangunan
Rabu, 15 Februari 2023 - 15:13:52 Wib Nasional
PWI Riau Targetkan 10 Medali di Porwanas Malang 2022
Selasa, 16 Agustus 2022 - 07:59:22 Wib Nasional