Baru Dibuka Beberapa Bulan, Wisata Air Terjun Putri Kayangan Tembus 20 Ribu Pengunjung

Baru Dibuka Beberapa Bulan, Wisata Air Terjun Putri Kayangan Tembus 20 Ribu Pengunjung

BANGKINANG - Baru beberapa bulan dibuka,  objek wisata air terjun putri kayangan Desa Tanjung, Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kabupaten Kampar, Riau sudah dikunjungi 20 ribu pengunjung pariwisatawan.

Ketua Pokdarwis Desa Tanjung, Kasmi kepada wartawan, Senin (31/8/2020)
menyebutkan, pengunjung yang paling ramai di hari-hari libur nasional, dan di hari Sabtu Minggu.

"Kalau dihitung sejak hari lebaran Idul Fitri Mei 2020 lalu, pengunjungnya sudah mencapai 20 ribu pengunjung lah. Paling ramai di hari libur nasional dan di hari Sabtu, Minggu," ujarnya.

Selain itu, Kasmi selaku ketua Pokdarwis di Desa Tanjung, berjanji akan memberikan pelayanan yang terbaik. Karena menurutnya, salah satu kunci majunya objek wisata, adalah memberikan pelayanan yang baik kepada pengunjung.

"Kita insyaallah akan selalu memberikan pelayanan terbaik kepada pengunjung. Karena majunya sebuah objek wisata itu harus dengan pelayanan yang baik, agar pengunjung tidak bosan untuk kembali berwisata di desa kita," ungkapnya.

Ia menambahkan, berwisata di air terjun putri kayangan tidak ada pungutan liar, selain jasa Speedboat menuju dermaga air terjun putri kayangan tersebut sekitar 30 menit perjalanan.(SL)

Berita Lainnya

Index