SF Hariyanto jadi Pj Gubri, Asmar Harap Meranti Dapat Perhatian Lebih dari Pemprov

SF Hariyanto jadi Pj Gubri, Asmar Harap Meranti Dapat Perhatian Lebih dari Pemprov

Pekanbaru-- Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian resmi melantik Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, SF Hariyanto sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Riau.

Pelantikan Pj Gubernur Riau berlangsung di Gedung Sasana Bakti Praja, Kantor Kemendagri, Kamis (29/2/2024).

Terkait hal tersebut, Plt Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) Asmar mengucapkan selamat atas dilantiknya SF Hariyanto sebagai Pj Gubernur Riau.

Asmar berharap, di masa kepemimpinan SF, Riau akan semakin lebih baik kedepannya. Ia juga berharap agar koordinasi antara Pemprov dan daerah akan semakin baik.

"Pak SF memang layak memimpin Riau, orangnya sangat kooperatif. Saya berharap kedepannya semakin baik," kata Asmar.

Selain itu, Asmar berharap di bawah kepemimpinan SF Hariyanto, Kabupaten Kepulauan Meranti bisa mendapat perhatian lebih dari Pemprov Riau.

"Kita juga berharap agar perhatian Pemprov ke Meranti yang sudah baik di masa gubernur sebelumnya, akan semakin baik di masa pak Pj," tukasnya.

Diberitakan sebelumnya pelantikan SF Hariyanto sebagai Pj Gubernur Riau digelar Kamis (29/2/2024) di Gedung Sasana Bakti Praja, Kantor Kemendagri.

Pelantikan Pj Gubernur Riau berdasarkan Surat Keputusan Presiden (Keppres) Nomor: 36/P Tahun 2024 tentang Pengesahan Pemberhentian Gubernur Riau dan Pengangkatan Penjabat Gubernur Riau.

Kemudian dilanjutkan pelantikan Penjabat TP PKK Provinsi Riau, Dra Hj Adrias oleh Ketua TP PKK Pusat, Tri Tito Karnavian yang juga Ketua Posyandu Pusat.

"Terima kasih banyak atas pelaksana pelantikan Pj Gubernur Riau SF Hariyanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Sekda Riau, namun sebelum Keppres penunjukan  keluar menjabat sebagai Plh Gubernur Riau," kata Mendagri.

Mendagri berpesan agar kepercayaan dan amanah Allah SWT ini dapat dijalankan dengan baik-baiknya agar dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak.

"Tolong kepercayaan pimpinan Kepala Negara (Presiden) dengan penandatanganan Keppres ini agar dapat dijalankan sebaik-baiknya. Kalau dijalan dengan baik, maka akan bermaafkan bagi masyarakat banyak, ini juga kebanggaan keluarga," ucapnya.

Dari Honorer Dinas PU  Jadi Pj Gubernur Riau

Pekanbaru - Sekretaris Daerah Provinsi, SF Hariyanto, dilantik menjadi Penjabat atau Pj Gubernur Riau. SF Hariyanto telah memulai karir dari pegawai honorer di Riau.

Dalam catatan riwayat hidup yang diterima detikSumut, SF Hariyanto memulai karirnya dari pegawai honorer sejak 1983-1987 lalu. Selama 4 tahun SF meniti karir jadi honorer Dinas PU.

Empat tahun mengabdi, SF Hariyanto lalu diangkat pegawai negeri sipil (PNS) pada 01 November 1987. Saat itu SF diangkat dengan pangkat II/A atau Pengatur Muda.

"Honor di Dinas PU dulu tahun 1983-1987. Lalu saya pengangkatan pegawai negeri dengan pangkat II/A," terang SF Hariyanto, Kamis (29/2/2024).

Sejak diangkat, SF Hariyanto terus meniti karir sebagai PNS hingga penyesuaian ke III/A. Nama SF perlahan telah menduduki jabatan sebagai Kepala Seksi di Dinas PU pada 28 Februari 2005.

Tiga tahun kemudian SF naik jabatan dari Kepala Seksi Prasarana menjadi Kepala Sub di dinas yang sama. Lalu, SF promosi menduduki jabatan sebagai Kepala Balai Laboratorium di Dinas PU.

Tidak butuh waktu lama, SF bergeser lagi menjadi Kepala Bidang Bina Marga Dinas PU sejak 2008. Dua tahun kemudian SF mengikuti assesment dan menjabat jadi Kepala Dinas PUPR Riau sejak 2010-2014.

Selanjutnya, April 2014-April 2015 jabatan kepala dinas ditinggalkan dan SF menjadi Staf Ahli Gubernur di Bidang Infrastruktur. Lalu, April 2015-September 2016 kembali menduduki Kadis Pendapatan Daerah Riau.

Setelah 1,5 tahun menjabat Kepala Dinas Pendapatan SF bergeser ke Kementerian PUPR menjadi Kepala Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri. Sejak saat itu SF mulai berkarir di Kementerian hingga pangkat Pembina Utama Madya atau IV/d.

"Dispenda 1,5 tahun. Lalu, jabatan terakhir di Kementeriaan Pekerjaan Umum pada Inspektur VI (Bidang Investigasi)," katanya.

Dari Kementerian, SF mengikuti seleksi untuk mengisi posisi sebagai Sektetaris Daerah Riau. SF pun menduduki jabatan Sekda sejak 18 Agustus 2021 dan naik pangkat jadi Pembina Utama atau IV/e.

2,5 tahun menjabat Sekda, SF kini dilantik sebagai Pj Gubernur Riau. Pelantikan SF dilakukan di Jakarta oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian.

Terakhir, SF juga beberapa kali mendapat tanda penghargaan sejak berkarir sebagai PNS. Tanda penghargaan pertama adalah Satya Lancana Karya Satya X tahun 2005, Satya Lancana Karya Satya XX tahun 2008 dan terakhir Satya Lancana Karya Satya XXX tahun 2017 lalu.

Berita Lainnya

Index