KPU Kampar melalui Pengawas pemilu kecamatan tambang mengadakan pelatihan saksi

KPU Kampar melalui Pengawas pemilu kecamatan tambang mengadakan pelatihan saksi
Para saksi lagi menikmati uang hasil bimtek, jufri mengaku uang diduga dipotong panitia

Kampar-- Mengawasi pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024 tanggal 14 Februari 2024, KPU Kampar,melalui Pengawas pemilu kecamatan tambang,mengadakan pelatihan saksi Partai peserta pemilu bertempat di balai pelatihan kerja Desa rimbo panjang, Sabtu (10/02/2024).

Sebanyak 71 orang yang terdiri dari para saksi  partai dan DPD Ri.Pelatihan Saksi Pemilu 2024. Acara dibuka langsung oleh Hamdani,SE.ketua panwaslu kecamatan tambang.

Kegiatan pelatihan saksi ini dinilai penting untuk lebih memahami bagaimana tugas saksi, kemudian juga cara mengedukasi masyarakat dan yang penting bagaimana saksi bertugas mengawal proses dari mulai pencoblosan, penghitungan sampai penandatanganan.

Seperti disampaikan Hamdani kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh Panwaslu se-Kabupaten kampar. 

" Para saksi harus punya pemahaman tentang bagaimana tugas para saksi TPS tersebut, harus punya dedikasi dan loyalitas untuk mengamankan seluruh suara " ucapnya.

Hamdani menambahkan, Saksi TPS Pemilu adalah Saksi Partai dan DPD RI yang harus melaksanakan tugas untuk mengawal dan menyelamatkan partainya dan bertanggung jawab guna pemenangan Pilpres maupun Pileg 2024.

" Semoga mereka bisa bertugas dengan baik, bisa mengamankan upaya-upaya partai peserta pemilu selama kampanye ini sudah menarik hati rakyat untuk memilih perwakilanya, baik Caleg maupun Capres.Dan untuk beberapa hari ke depan bisa bekerja dengan baik.

Silakan perwakilan pelatihan saksi partai peaerta pemilu untuk dapat meberi arahan kepada saksi-saksinya,  sampai pada pencoblosan dan penghitungannya pun bisa terkawal dengan baik. Sehingga kita tidak ada yang dicurangi atau dirugikan, " harap Ketua panwaslu tambang. (*)

Berita Lainnya

Index