TAMBANG-(riauterbit.com)-Tabrakan maut kembali terjadi di jalan umum Danau Bekuok - Sungai Pinang kecamatan Tambang Kabupaten Kampar Ahad (98/15) sekira pukul 19.30 WIB, gengakibatkan salah seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia.
Kecelakaan terjadi antara Sepeda motor Honda Astrea tanpa plat nomor yang dikendarai Riko Aria Putra (33) warga desa Danau Bingkuang dengan Sepeda Motor Suzuki Smash BM-3717-FT yang dikendarai Syafril Enek (41) warga desa Rimbo Panjang Kecamatan Tambang.
Kejadian bermula saat sepeda motor Suzuki Smash yang dikendarai Syafril Enek bergerak dari arah Danau Bekuok menuju Desa Sungai Pinang, setibanya di KM 2 jalan umum Sungai Pinang-Danau Bekuok Syafril Enek hendak mendahului kendaraan yang ada didepannya.
Pada saat bersamaan datang dari arah berlawanan motor Honda Astrea yang dikendarai Riko Aria Putra yang berboncengan dengan Raka Dia Uzaman (3,5) tajun.
Karena jarak yang sudah dekat tabrakan tak terhindarkan, akibat kecelakaan ini pengendara motor Suzuki Smash BM-3717-FT atas nama Syafril Enek mengalami luka berat dan meninggal dunia di TKP.
Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono melalui Kapolsek Tambang AKP Rusyandi Zuhri Siregar didampingi Paur Humas Polres Kampar Ipda Deny Yusra kepada wartawan,Senin (10/8/15) membenarkan kejadian ini.
"Akibat kecelakaan ini satu orang mengalami luka berat dan meninggal dunia di TKP. Petugas Kepolisian dari Polsek Tambang yang mendatangi lokasi kejadian telah melakukan olah TKP, mendata saksi - saksi dan mengamankan kedua kendaraan yang terlibat serta membawa korban ke RSUD Arifin Achmad Pekanbaru untuk di Visum,"tuturnya.(rtc)
Kecelakaan Maut di Tambang, Pengendara Sepeda Motor Tewas
Kantor Redaksi
Senin, 10 Agustus 2015 - 16:32:54 WIB

Pilihan Redaksi
IndexDi Hadiri Wadir Prioritas Sub Meranti Cabang Siak Gelar Bukber dan Bagi Takjil
Gelar Sahur On the Road, Kapolres Kep Meranti Sapa Keluarga Pasien
Pemkab Kepulauan Meranti Gelar Kick-Off Penyusunan Rencana Kerja RPJMD 2025-2029
Ramadhan Berkah, Kapolres Kep Meranti & Bhayangkari Berbagi Takjil
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Hukrim
Kasus Penganiayaan di Kampar: Raymon Hidayat dan Fatmaneli Jadi Korban
Senin, 03 Maret 2025 - 12:54:20 Wib Hukrim
Kuasa Hukum Pemilik Tanah di Pandau Jaya Siak Hulu Akan Tempuh Upaya Hukum, Usai Tanahnya Dipagar Ormas
Jumat, 31 Januari 2025 - 11:02:08 Wib Hukrim
Satreskrim Polres Kepulauan Meranti Gelar konferensi Pers dan Rekontruksi Kasus Pembunuhan Wanita Muda
Selasa, 17 Desember 2024 - 15:32:45 Wib Hukrim
Alasan Daluarsa, Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Oral Seks di UIR Dihentikan
Ahad, 17 November 2024 - 00:25:00 Wib Hukrim