Miris , Pencari Kerja Di Riau 37,04 Persen Tamatan SD, Gimana Mau Bersaing

Miris , Pencari Kerja Di Riau 37,04 Persen Tamatan SD, Gimana Mau Bersaing
Ilustrasi - Para Pencari Kerja

RIAUTERBIT.COM- Badan Pusat Statistik Provinsi Riau, mencatat bahwa kelompok pekerja dengan pendidikan tertinggi yang ditamatkan adalah Sekolah Dasar (SD) mendominasi pekerja pada Februari 2016 sebesar 37,04 persen. Dengna rendahnya pendidikan formal, tentunya sulit untuk bersaing mendapatkan pekerjaan yang lebih baik.

"Artinya status pekerjaan utama yang terbanyak dilokani pekerja lulusan SD adalah sebagai sebagai buruh atau karyawan," kata Kepala BPS Riau, Mawardi Arsad dalam keterangannya di Pekanbaru, Senin.

Menurut dia, dominasi pekerja setingkat SD terjadi pada bulan yang sama 2015 tercatat sebesar 38,48 persen kendati mengalami penurunan dibandingkan Februari 2016 sebesar 37,04 persen itu.

Ia menyebutkan,  pekerja dengan pendidikan tertinggi yang ditamatkan setingkat Diploma satu, dua dan tiga merupakan kelompok yang terkecil yaitu sebesar 2,85 persen
    "Pekerja dengan pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan Februari 2016 sebesar 9 persen, berikutnya Sekolah Menengah Atas  23,17 persen,  berikutnya Sekolah Menengah Pertama (SMP) 19,36 persen, dan Universitas sebesar 8,57 persen," katanya.

Berkaitan dengan jumlah jam kerja yang dilalui pekerja di Riau, secara umum, komposisi jumlah orang yang bekerja menurut jam kerja perminggu tidak mengalami perubahan berarti dari waktu ke waktu.

Secara keseluruhan, terjadi penurunan pekerja  dengan jam kerja dibawah 35 jam per minggu selama tiga tahun terakhir. Pada Februari 2016, pekerja dengan jumlah jam kerja kurang dari 8 jam perminggu porsinya relatif kecil yaitu hanya 2,8 persen dari total penduduk yang bekerja di Provinsi Riau. (ant/riter)

Berita Lainnya

Index