PEKANBARU - PWI Riau akan membawa sebanyak 100 wartawan untuk berlaga di 10 cabang olah raga pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII di Kota Malang, Jawa Timur, 21-27 November 2022 mendatang.Untuk itu, PWI Riau mentargetkan untuk merebut sebanyak 10 medali.
Sepuluh cabang olahraga (cabor) yang akan diperlombakan yakni athletik dengan nomor lari 3.000 meter dan 5.000 meter untuk usia 40 tahun ke atas dan 27-39 tahun, untuk biliard yang diperlombakan di nomor bola 9 tunggal, bola 9 ganda,, bola 9 beregu, bola 8 tunggal dan bola 8 ganda untuk usia 27 tahun.
Cabang olahraga bulu tangkis ada perseorangan (double) usia 27-39 tahun, perseorangan (double) usia 40 tahun ke atas, dan beregu (total usia). Cabor catur, perseorangan (cepat) dan beregu (cepat) usia 27 tahun, bridge untuk nomor pasangan dan kawan empat, usia 27 tahun, tenis meja nomor perseorangan (single) usia 27-39 tahun, perseorangan (single) usia 40 tahun ke atas dan beregu (total usia).
Cabor sepakbola untuk nomor team usia 27 tahun ke atas,, team 1 usia 27-35 tahun dan team 2 usia 40 tahun ke atas. Untuk tenis lapangan di nomor perseorangan (double) usia 27-39 tahun, perseorangan (double) usia 40 tahun ke atas dan beregu (total usia) sert Cabor E-Sport di nomor mobile legend (beregu) usia 27 tahun, PUBG (bergeu) dan PES 4 online (persorangan). Total nomor yang dipertandingkan berjumlah 27 nomor.
Selain 10 cabor yang dipertandingkan, atlet PWI Riau juga akan mengikuti dua cabor eksebisi yakni senam dan tenis meja ibu-ibu atau IKWI (Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia). Disamping itu, juga ada perlombaan karya jurnalistik dan photography untuk mengangkat potensi daerah.
Ketua PWI Riau, Zulmansyah Sekedang pada rapat persiapan Porwanas di ruang rapat Kantor PWI Riau, Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru, Senin (15/8/2022) siang, meminta kepada setiap penanggung jawab cabor untuk mempersiapkan atletnya. Di antaranya soal kartu Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang menjadi persyaratan utama bagi atlet yang ikut Porwanas. Selain itu, juga pastikan seluruh atlet, manajer atlet dan official sudah dibooster.
"Kepada masing-masing penanggung jawab agar mempersiapkan atlet, sehingga pada Porwanas nanti bisa meraih medali," pesan Zulmansyah sembari kembali mengungkapkan target capaian 10 medali nantinya.
Rapat persiapan Porwanas ini diikuti Pengurus Harian PWI Riau, Pengurus SIWO PWI Riau, Panitia Inti Porwanas 2022 dan Manager Cabor Porwanas.
Pada kesempatan itu, Zulmansyah juga meminta seluruh atlet PWI Riau segera melakukan latihan. Kalau perlu saat latihan, PWI Riau akan mendatangkan pelatih.
"Sebelum masuk Training Centre (TC), kepada seluruh atlet giatlah berlatih. Nanti saat berlatih, kita akan datangkan pelatih," kata Zulmansyah.
"Kalau bisa nanti kita janganlah ada yang menang WO. Meskipun nanti ada yang kalah 10-0 misalnya, tapi kalah terhormat. Kalau bisa, ya menanglah. Jangan sampai kalah," ujar Zulmansyah memberi semangat.(rilis)