M Ihsan dan Rahman Puspoyo Juarai Open Turnamen Catur

M Ihsan dan Rahman Puspoyo Juarai Open Turnamen Catur
Suasana open turnamen catur cepat 20 menit di Desa Sungai Pinang, Tambang, Kampar, Riau.

BANGKINANG - Muhammad Ihsan tampil jadi pemenang diacara open turnamen catur cepat 20 menit yang berlangsung Ahad 26 Desember kemarin. Open turnamen senior dan junior ini digelar dalam rangka syukuran sunatan dan aqiqah atlit junior asal Kampar Bill Haqiqie yang bertempat di Desa Sungai Pinang, Tambang, Kampar, Riau.

Peserta turnamen  berasal dari berbagai daerah di Riau. Antara lain Kampar, Pekanbaru, Dumai, Kuansing, Rohil dan sekitarnya. Menurut Pimpinan pertandingan Arius Tanjung, selain memperebutkan total hadiah uang tunai Rp.2.5 juta rupiah, even ini juga ajang silaturahmi antar sesama pecatur di Riau. 

"Sebagai pengurus Persatuan Olah Raga Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Provinsi Riau, kami menyambut baik acara seperti ini. Dari sini bisa terlihat siapa atlit yang berpotensi dan akan mengharumkan  nama Riau di tingkat nasional," ujar Arius Tanjung yang juga seorang Wasit Nasional (WN) kepada wartawan, Senin (27/12/2021).

Dia menambahkan, semakin banyak turnamen atau kejuaraan tentu semakin baik. Terutama bagi pecatur junior. Karena seorang pecatur bukan hanya dituntut mahir melangkahkan bidak catur, tetapi juga harus memiliki mental bertanding yang baik. Nah, mental yang baik itu akan terasah dari berbagai kejuaraan atau pertandingan yang diikuti.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Zainul Aziz menjelaskan, turnamen ini diikuti oleh 52 orang atlit senior dan 14 orang atlit junior. Pertandingan dengan sistem swiss 7 babak untuk senior dan lima babak untuk junior. Dia mengatakan, untuk kategori senior peringkat pertama diraih Muhammad Ihsan dengan mengumpulkan 6 poin. Ditrmpat kedua ada Hery Herman, ketiga Amli, keempat MN Hardian dan kelima Wira Andika.

Sedangkan kategori junior di peringkat pertama diraih Rahman Puspoyo, kedua M Muzava, ketiga Bill Haqiqie, keempat Langit Budi Chaniago dan kelima Muhammad Said. Alamsyah.(Syaw)

Berita Lainnya

Index