IKKD Kampar Semarakkan Hari Pahlawan Dengan Lomba Mewarnai 4 Kecamatan di Tingkat TK

IKKD Kampar Semarakkan Hari Pahlawan Dengan Lomba Mewarnai 4 Kecamatan di Tingkat TK
Pengurus IKKD Kampar dan tampak dihadiri wakil ketua DPRD Kampar, Repol foto dengan para pemenang lomba usai penyerahan hadiah.

BANGKINANG - Ikatan Kekeluargaan Keluarga Dewan (IKKD) Kabupaten Kampar menggelar lomba mewarnai di 4 kecamatan tingkat TK. Lomba ini diangkat dengan tema pahlawan.

Ketua IKKD Kampar Fissia Asmarina Faisal melalui Wakil Ketua Rani Haerani Repol mengungkapkan bahwa acara diadakan di Kecamatan Kampar, Kampar Kiri Tengah di Desa Bina Baru,  Bangkinang Kota di TK Pertiwi, dan di Desa Kota Bangun Tapung Hilir dengan total 600 peserta.

"Yang sudah terselenggara itu di Kecamatan Kampar yang digelar di Kantor Korwil di Air Tiris, Kampar Kiri Tengah di Desa Bina Baru,  Bangkinang Kota di TK Pertiwi hari ini, sedangkan untuk di Kecamatan Tapung Hilir akan kita laksanakan besok di Desa Kota Bangun," ungkap Rani Haerani Saat menyerahkan hadiah peserta lomba mewarnai Kecamatan Bangkinang Kota yang digelar di TK Pertiwi, Jumat (12/11/2021).

Dari pantauan di TK Pertiwi Bangkinang Kota, sebanyak 135 anak terlihat sibuk menggoreskan Crayon mereka di selembar kertas bergambar dua orang pria dan tiang bendera.

Dari penilaian dewan juri, keluar sebagai juara I adalah  Adelina Freya Abidah dari TK Pertiwi, juara II diraih Ratu Adelia Naifa dari TK Pertiwi sedangkan Juara III diraih Alesha  kanza Azzahra dari TK Aisyiyah I Bangkinang Kota.

Untuk terbaik I jatuh ke tangan allya crassiva dari TK Pertiwi, terbaik II diraih Amira dari TK Uswatun Hasanah Langgini dan terbaik III adalah Alya Ira Rusadi dari TK Aisyiyah Bangkinang Kota.

Selain menggelar lomba mewarnai tingkat Taman Kanak-kanak (TK), Rani Haerani juga menambahkan bahwa IKKD saat ini juga merancang program menulis cerpen bertemakan ibu bagi pelajar tingkat SMP dan SMA sederajat untuk menyemarakkan hari Ibu.

Hadir dalam penyerahan hadiah Wakil Ketua DPRD Kampar Repol, S.Ag, Wakil Ketua IKKD Kampar Rani Haerani, Rosneli Fahmil, Sekretaris Misnan Dewi, bendahara Ike Dwi Puspa dan Pengurus IKKD Kampar lainnya dan ratusan peserta serta guru pembimbing.(Syaw)

Berita Lainnya

Index