Kabupaten Kuansing Keluar dari Zona Merah Covid - 19

Kabupaten Kuansing Keluar dari Zona Merah Covid - 19

RIAUTERBIT.COM - Kasus pamdemi Covid - 19 di Kabupaten Kuantan Singingi, terus mengalami kemajuan setelah keluar dari zona merah penyebaran Covid-19, saat ini sudah masuk kategori resiko rendah atau zona kuning.

 

"Saat ini Kuansing, sudah zona kuning dari Covid - 19 bukan merah lagi, kategorinya masuk dalam resiko rendah," ujar Agusmandar, Jubir Covid - 19 Kuansing, Kamis (19/11/2020) kemarin.

 

Agusmandar, menyebutkan, masukya Kuansing, dalam kategori zona kuning ini, tidak terlepas dari upaya Tim Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid-19.

 

Mulai dari sosialisasi yang dilakukan secara masif hingga penanganan klinis pasien positif Covid-19. "Tim Gugus Tugas menargetkan Kuansing, bisa masuk zona hijau, setidaknya dapat bertahan di zona kuning, makanya kita himbau masyarakat tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan," pinta Agusmandar.

 

Menurut Agausmandar, Protokol kesehatan amat penting diterapkan dala. Kehidupan sehari - hari yakni memakai masker, menjaga jarak dan rajin cuci tangan di air mengalir.

 

"Makanya kita himbau hindari dulu kerumunan. Sehingga, kita satu persepsi dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19," jelas Agusmandar.

 

Meskipun Kuansing, telah berada pada zona kuning, namun, kasus positif masih muncul. Seperti Rabu dan Kamis masih terdapat penambahan pasien positif. Untuk itu ia minta kesadaran semua pihak secara sadar memerangi wabah Covid - 19.(rtc)

Berita Lainnya

Index