Dari Pendataan DKPP, Ini yang Terjadi di Rokan Hulu

Dari Pendataan DKPP, Ini yang Terjadi di Rokan Hulu

RIAUTERBIT.COM - Dalam menghadapi hari raya Idul Fitri, harga kebutuhan bahan pokok di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) masih stabil.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Rohul Ir. H. Sri Hardono‎ MM, melalui Kasi Ketersediaan Pangan DKPP Rohul Sukardi, mengungkapkan, harga bahan pokok masih cenderung stabil meskepun sudah memasuki pertengahan bulan suci Ramadhan 1439 hijriyah.

Ia menambahkan, dari pendataan dilakukan DKPP di Pasar Modern Kampung Padang dan Pasar Senin, harga bahan pokok masih stabil, sama halnya dengan harga di pekan‎ sebelumnya.

Diakuinya, bahan pokok baru akan mengalami kenaikan menjelang bulan Ramadhan, dan menjelang hari raya Idul Fitri saja.

"Sekarang boleh dikatakan stabil. Yang naik pas menjelang puasa dan menjelang hari raya. Setelah itu seperti biasa lagi," katanya, Senin (28/5/2018).

Sukardi menjelaskan, seperti harga beras juga masih stabil, antara Rp 10 ribu sampai Rp 16 per kilogram (kg).

Harga beras sendiri tergantung merknya.

Harga kacang tanah‎ juga masih stabil di kisaran Rp 24 ribu per kg, kacang hijau Rp 20 ribu per kg, kedelai lokal Rp 15 ribu, dan jagung pipilan kering Rp 7 ribu per kg.

Untuk harga kelompok holtikultura atau sayuran dan buah-buahan juga masih stabil.(**)

Berita Lainnya

Index