Musim Hujan Segera Datang, Proyek BNPB Penanganan Bencana Asap Selesai Sebulan Lagi

Musim Hujan Segera Datang, Proyek BNPB  Penanganan Bencana Asap Selesai Sebulan Lagi
Musim Hujan Segera Datang, Proyek BNPB Penanganan Bencana Asap Selesai Sebulan Lagi

JAKARTA (RIAUTERBIT.COM) - Hingga saat ini kabut asap masih menyelimuti sejumlah wilayah di Indonesia seperti Sumatera Selatan, Jambi dan Kalimantan Tengah. Namun BNPB yakin penanganan bencana asap akan segera selesai.

"Saya harapkan dalam sebulan bisa selesai. Akhir Oktober atau awal November," kata Kepala BNPB Willem Rampangilei di Graha BNPB, Jl Pramuka, Jakarta Timur, Kamis (1/10/2015).

Willem mengatakan, tantangan terberat dalam penanganan kebakaran hutan dan lahan kali ini adalah lahan gambut dan cuaca. Sebab pemadaman lahan gambut yang terbakar sulit dilakukan jika air yang tersedia tidak cukup banyak.

"Kalau airnya terbatas, jadi menimbulkan asap di lahan-lahan gambut yang terbakar," kata Willem.

Sementara dalam musim kering seperti saat ini, ketersediaan air sangat terbatas. Namun diprediksi kekeringan akan segera berakhir mengingat sejumlah daerah di Indonesia bagian utara sudah mulai turun hujan seperti Riau.

"Kekeringan sesuai prediksi akan berakhir pada November. Namun kalau kita lihat, saat ini di wilayah utara ekuator sudah hujan," tuturnya. (khf/mok)

Berita Lainnya

Index