Fathur Terpilih Secara Aklamasi Pimpin IPMK Jakarta Periode 2021-2022

Fathur Terpilih Secara Aklamasi Pimpin IPMK Jakarta Periode 2021-2022
Fathur Terpilih Secara Aklamasi Pimpin IPMK Jakarta Periode 2021-2022

Jakarta - Ikatan Pelajar Mahasiswa Kampar Jakarta (IPMKJ) menyelenggarakan  Musyawarah Besar (Mubes) ke-14 secara offline di Anjungan Riau TMII, Sabtu (11/7/2021).

Dalam Musyawarah tertinggi tersebut Mubes IPMK menetapkan Fathur Rahman sebagai Ketua Umum IPMKJ periode 2021-2022.

Penetapan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta yang juga alumni Ponpes Darun Nahdah Bangkinang tersebut melalui mekanisme Musyawarah Mufakat anggota IPMK.

Mubes dengan tema “Membangun integritas dan solidaritas IPMK Jakarta dalam menciptakan generasi yang berjiwa pemimpin cerdas” dihadiri juga secara online oleh Alumni.

“Dengan mengucapkan bismillah MTA ke -14 IPMK Jakarta tahun 2021 resmi saya buka, ” Kata Dr. Masyuri salah satu Alumni pendiri IPMKJ.

Masyuri berpesan ketua terpilih nanti dapat menjalankan roda organisasi dengan baik. Tidak hanya sebagai wadah tempat belajar, tetapi hendaknya bisa berkontribusi terhadap kemajuan daerah kampar melalui pemikiran- pemikiran yang konstruktif.

“Semoga Mubes berjalan dengan lancar. IPMKJ adalah organisasi yang besar, mari tunjukkan dan berikan kontribusi untuk daerah dan masyarakat kampar” Harap Masyuri.

Mubes ini turut di hadiri Alumni IPMK, antara lain Muhammad Hendra Yunal (ketua IPMK Periode 2), Hendrawan, Mahyudin, Danil Hidayat, Azwari, Yusnir dan lainya.

Sementara itu, ketua terpilih Fatur mengatakan siap untuk menjalankan organisasi dengan baik. Setelah ini Fatur berjanji akan berkoordinasi dan bersilaturahmi dengan Alumni. Termasuk menyusun kepengurusan.

“Saya ucapkan terimakasih kepada kawan Mahasiswa yang mempercayai saya memimpin IPMKJ periode 2021-2022. Saya ucapkan terimakasih juga kepada Alumni yang mendukung terselenggaranya Mubes  ini dengan sukses, ” Kata Fatur yang berasal dari Desa Tanjung, Kecamatan Koto Kampar Hulu ini. (Syaw)

Berita Lainnya

Index