Komnas Perlindungan Anak Provinsi Riau Gelar Audiensi bersama Danrem 031/Wirabima di Makorem

Komnas Perlindungan Anak Provinsi Riau Gelar Audiensi bersama Danrem 031/Wirabima di Makorem
Divisi Advokasi Komnas Perlindungan Anak (Komnas PA) Provinsi Riau Alamsyah, SH bersama Danrem 031/WIRABIMA Brigjend Muhammad Syech Ismed di Makorem Pekanbaru. Rabu (14/10/2020).

RIAUTERBIT.COM, PEKANBARU - Komnas Perlindungan Anak (Komnas PA) Provinsi Riau silaturahmi dengan Komandan Korem (Danrem) 031/Wirabima Riau, Brigjend TNI M. Syech Ismed, SE M.Han. 

Ketua Komnas PA Riau, Dewi Arisanty mengatakan bahwa perlunya dukungan dari stakeholder yang ada di Riau agar hak-hak dan kebutuhan atas perlindungan anak di Riau bisa terlaksana. 

"Hari ini kami mengunjungi Danrem sekaligus bersilaturahmi dalam rangka sosialisasi berdirinya Komnas PA di Riau" tutur Dewi, Rabu (14/10/2020) di Makorem 031/WB. 

Dihadapan Danrem Dewi menceritakan bahwa betapa pentingnya dukungan Danrem selaku pengayom masyarakat di Wilayah Riau. 

"Kami butuh dukungan Komandan, sebagai bentuk sinergi kelembagaan" katanya. 

Brigjen TNI M Syech Ismed menyambut baik atas keberadaan Komnas PA di Riau, pihaknya akan menugaskan pasi teritorial untuk membantu Komnas PA Riau.

"Sebagai bentuk dukungan kami , nanti saya akan perintahkan pasi teritorial untuk selalu berhubungan langsung dengan Komnas PA, kami juga siapkan anggota untuk mendampingi setiap kegiatan Komnas anak di Riau, silahkan juga nanti berhubungan juga langsung dengan kasi penerangan kami untuk yang sifatnya informasi" kata Danrem. 

Danrem mengatakan selaku putra daerah Riau, maka bentuk dukungan ini juga merupakan bagian dari komitmen saya selaku anak jati Riau.***

Berita Lainnya

Index