Polres Banjar Persiapan Ribuan Bibit Untuk Penanaman Pohon

Polres Banjar Persiapan Ribuan Bibit Untuk Penanaman Pohon


Banjar, Sebanyak sekira 2500 bibit pohon keras berupa jati, Albasiah dan lain sebagainya dipersiapkan untuk ditanam di Lingkungan Polres Banjar, Polsek-polsek, dan asrama Polres Banjar dan di luar area milik Polri. (03/01/2020)

Kapolres Banjar AKBP Yulian Perdana, S.I.K. melalui Wakapolres Banjar Kompol Drs. Ade Najmulloh mengatakan bibit-bibit tersebut dipersiapkan untuk ditanam di area atau lahan kosong di lingkungan Polri khususnya Polres Banjar dan di luar lingkungan Polri, 
"Jadi, bibit-bibit ini kami persiapan untuk ditanam di lingkungan Polri seperti Kantor Polres Banjar, Polsek-Polsek, maupun Asrama Polri sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap lingkungan khususnya penghijauan, selain menanam pohon di area lingkungan Polri, kami pun menanam di pohon seperti di area Perhutani atau lahan-lahan yang perlu ditanami untuk kepentingan umum" kata Wakapolres. 

Lebih lanjut Wakapolres Banjar mengatakan ke depan secara berkelanjutan, setiap hari Polsek-polsek dan anggota Bhabinkamtibmas melaksanakan penanaman pohon di Desa/Kelurahan binaannya,
"Ke depan setiap hari kami instruksikan ke Polsek-polsek untuk melaksanakan penanaman, begitu juga Bhabinkamtimas kami jadikan pelopor untuk penanaman pohon di Desa/Kelurahan binaanya masing-masing" tutur Wakapolres Banjar. 

Tema Kegiatan penanaman pohon tersebut adalah Penghijauan Polres Banjar, Hijaukan Bumi Selamatkan Dunia.

Berita Lainnya

Index