Kapolres Banjar Sampaikan sosialisasi Keselamatan berlalu-lintas di SMK 1 Kota Banjar

Kapolres Banjar Sampaikan sosialisasi Keselamatan berlalu-lintas di SMK 1 Kota Banjar

Kota Banjar, riauterbit.com. Sosialisasi CITANDUY terus digelorakan untuk membentuk mindset generasi muda atau milenial yang "CITANDUY" yang mempunyai arti Cinta NKRI ,Anti Narkoba ,Disiplin Berlalu Lintas.

Kali ini Kapolres Banjar AKBP Yulian Perdana SIK, menyampaikan sosialisasi tentang keselamatan berlalu-lintas,Penyalahgunaan Narkoba kepada Guru dan siswa-siswi sekolah SMK 1 Kota Banjar,Kamis (19/9/2019)

AKBP Yulian Perdana,SIK mengungkapkan bahwa kegiatan untuk sosialisasi tentang keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancararan lalu-lintas ke sekolah-sekolah di Kota Banjar yang sebelumnya ke SMA 3 Banjar

Selain penggeloraan terhadap keselamatan berlalu-lintas Kapolres pun menyampaikan pentingnya kepada pelajar untuk pembangunan karakter dan keahlian individu siswa dan siswi terlebih di sekolah kejuruan

“Kegiatan ini bukan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu-lintas di jalan raya saja namun lebih pembangunan karakter atau bisa dibilang mendorong semangat berlomba adik adik siswa dan siswi untuk berprestasi dibidang yang disukai atau hobinya seperti membuat Vlog atau konten di YouTube ,bermain musik atau seni lainnya yang positif tentunya ” jelas Kapolres.

Berita Lainnya

Index