PEMANFAATAN LAHAN KOSONG DI DESA TANJUNG DAMAI

DITANAMI TANAMAN OBAT KELUARGA OLEH MAHASISWA KUKERTA UNRI 2019

DITANAMI TANAMAN OBAT KELUARGA OLEH MAHASISWA KUKERTA UNRI 2019

riauterbit.com. Rabu, 10 Juli 2019 Tim Kukerta UNRI bersama ibu-ibu PKK melaksanakan pemanfaatan lahan kosong yang berada di samping PUSKESDES Desa Tanjung Damai. Sebelumnya lahan kosong ini merupakan bekas lahan yang digunakan untuk menanam tanaman obat keluarga, namun setelah 4 tahun dibiarkan tidak terurus dan terbengkalai sehingga berubah menjadi lahan yang kurang produktif dan ditumbuhi berbagai rumput liar.

Pemanfaatan lahan dimulai dari pembersihan lahan, yang dalam hal ini Tim Kukerta UNRI dibantu oleh karang taruna sehingga dalam proses pengerjaan lahan dapat diselesaikan lebih cepat dan efektif. Setelah lahan dibersihkan, kemudian tanah diberi pupuk agar lebih subur sebelum ditanami tanaman obat-obat keluarga.

Setelah lahan dibersihkan dan diberi pupuk, maka Tim Kukerta UNRI bersama ibu-ibu PKK Desa Tanjung Damai bersama-sama menanam tanaman obat keluarga. Adapun tanaman obat yang ditanami yaitu: kunyit, jahe, kencur, lengkuas, dan serai. Bibit dari tanaman obat ini dibawa langsung oleh mahasiswa kukerta unri.  

Tanaman obat keluarga yang sudah ditanami masih harus selalu dipantau pertumbuhannya, untuk membersihkan rumput-rumput liar yang tumbuh di lahan. Selain itu juga harus dilakukan penyiraman tanaman setiap sore, karena di Desa Tanjung Damai masih musim kemarau saat dilakukan penanaman tanaman obat ini.

Nantinya lahan yang sudah ditanami tanaman obat-obat keluarga ini, diharapkan mampu memenuhi kebutuhan warga apabila sewaktu-waktu warga membutuhkan tanaman obat ini.

Berita Lainnya

Index