Strategi Content Marketing Untuk Membangun Generasi Entrepreneur di Kel. Muara Fajar Barat.

Strategi Content Marketing Untuk Membangun Generasi Entrepreneur di Kel. Muara Fajar Barat.

Pada hari Rabu, 17 July 2019, tim kukerta terintegrasi kelurahan Muara Fajar Barat, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru melaksanakan kegiatan tentang kewirausahaan di era modernisasi, yaitu sosialisasi dan praktek pemanfaatan platform digital yang dilaksanakan di gedung SMAN 13 Pekanbaru.  
Acara tersebut didampingi oleh dosen pembimbing lapangan bapak Marhadi, S.E, M.Sc yang sekaligus menjadi pemateri. Dalam kesempatan ini beliau menyampaikan  “sasaran utama kegiatan ini adalah kaum milenial, karena generasi milenial adalah masa depan, untuk itu perlunya, pengembangan serta motivasi untuk melahirkan generasi memiliki jiwa entrepreneur dengan strategi marketing yang tepat”.

digital marketing adalah suatu usaha untuk melakukan pemasaran sebuah brand atau produk melalui dunia digital atau internet dengan cara  mempromosikan produk / brand tertentu melalui media internet. Bisa melalui iklan di internet, facebook, youtube, ataupun media sosial lainnya. Dalam dunia bisnis, marketing memiliki peran yang cukup krusial. Strategi pemasaran yang tepat tentu akan berpengaruh positif terhadap kemajuan bisnis itu sendiri. Salah satu metode pemasaran yang cukup gencar dilakukan dalam satu dekade terakhir adalah digital marketing. 
Selain itu, pada kegiatan ini tim kukerta terintegrasi juga menghadirkan pemateri yang berpengalaman dalam hal IT terkhusus dalam konten video yakni Jeky, S.E, atau yang akrab dipanggil dengan Jekaye. Beliau adalah alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Riau dan seorang wirausaha muda di bidang kuliner yang aktif dalam media sosial. Beliau juga bergabung dalam komunitas Youtubers Creators Pekanbaru atau yang biasa disebut dengan YTCPKU. “Content marketing dalam bentuk video sudah menjadi bagian tak terpisahkan dalam dunia digital marketing YouTube saat ini menjadi platform streaming video terpopuler di dunia”. Ungkap peselancar media sosial tersebut. 

CEO YouTube Susan Wojcicki mengungkapkan ada 1,8 miliar pengguna YouTube terdaftar yang menyaksikan video di platform tersebut setiap bulannya. Angka ini tidak termasuk penonton yang menyaksikan video di YouTube tanpa membuat akun. Berdasarkan survey tentang video marketingoleh Wyzowl, sebanyak 81% perusahaan menggunakan konten berupa video untuk tujuan pemasaran. Jumlah ini meningkat pesat jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 63% saja.
Pada kesempatan ini juga pemateri memberikan tips dan cara editing video, yang nantinya dapat dimanfaatkan sebagai promosi. “Konten video bisa berupa video pendek yang mengandung statement marketing yang simpel tapi sangat kuat, yang menyoroti satu atau lebih alasan kenapa konsumen perlu memilih brand Anda dibanding kompetitor, dan disertai sebuah call to action”. Ungkap alumni FEB UNRI tersebut. 
Siswa SMAN 13 Pekanbaru, sebagai peserta dalam acara sosialisasi dan praktek pemanfaatan platform digital tersebut, begitu serius dan bersemangat dalam menerima transfer ilmu dari kedua pemateri. Dapat dilihat dari sesi kuis atau sesi tanya jawab yang di pandu oleh moderator Tasya Sitompul, siwa terlihat antusias dalam menjawab pertanyaan tersebut. 


Setelah sesi kuis ditutup, dilanjutkan dengan penyerahan plakat sebagai kenang-kenagan untuk SMAN 13 Pekanbaru yang diwakilkan oleh ibu Neneng sebagai tuan rumah dan kepada saudara Jeky sebagai pemateri dalam acara tersebut, dan ditutup dengan sesi foto bersama.

Berita Lainnya

Index