Konsistensi Sumbang Darah, PMI Berikan Penghargaan Untuk Karyawan RAPP

Konsistensi Sumbang Darah, PMI Berikan Penghargaan Untuk Karyawan RAPP
Konsistensi Sumbang Darah, PMI Berikan Penghargaan Untuk Karyawan RAPP

RIAUTERBIT.COM - Karyawan PT Riau Andalan Pulp and Paper menerima piagam penghargaan dari Palang Merah Indonesia Provinsi Riau sebagai pendonor yang dengan sukarela telah menyumbangkan darahnya hingga 50 kali untuk kepentingan kemanusiaan.

Piagam penghargaan diberikan oleh Ketua PMI Riau Syahril Abubakar didampingi Direktur Utama PT RAPP Rudi Fajar serta Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Pelalawan Nasri FE, dalam kegiatan Sukseskan Donor Darah Emas dan Bulan K3 Nasional di Unigraha Hotel, Kabupaten Pelalawan, Sabtu (25/2).

"Sudah seperti kegiatan sosial rutin saya lalukan (donor darah), tujuannya tentu untuk kesehatan serta menolong saudara kita yang membutuhkan darah," kata salah seorang penerima piagam pendonor darah sebanyak 50 kali, Karyawan Mekanik Maintenence PT RAPP Hermansyah di Pelalawan, Sabtu.

Pria berumur 48 tahun ini, pertama kali melakukan donor darah sejak sang istri mengalami operasi melahirkan dan membutuhkan banyak darah di salah satu Rumah Sakit, dan sewaktu itu sulit menemukan darah. Berawal pengalaman pribadi tersebut Hermansyah mengaku tergerak hatinya untuk membantu orang-orang yang membutuhkan darah sehingga menjadi kebiasaan positif yang rutin dilakukan.

"Setiap darah kita diambil berarti diperbaharui lagi, saya tidak khawatir karena berguna untuk kesehatan. Insyaallah selama ini tidak merasakan apa-apa malah semakin semangat bekerja," kata Karyawan ini bersemangat.

Tidak hanya Hermansyah, ada pula DR. Kukuh yang melakukan hal serupa dan diberi apresiasi oleh PMI Riau, kemudian untuk penghargaan bagi pendonor darah sebanyak 25 kali diterima oleh Zakirudin, Roswin Marbone dan Doni Ibrahim.

Sebagai informasi, Aksi donor darah massal yang digelar di Unigraha Hotel merupakan bakti sosial yang dilakukan Keluarga Donor Darah Riau Kompleks yang terdiri dari Karyawan dan Keluarga PT RAPP.

Bakti sosial tersebut telah diselenggarakan hingga Periode ke 50 kali, telah terselenggara secara konsisten dan fluktuatif sejak sebelum 2008 lalu. Yang mana, peserta donor darah juga merupakan karyawan RAPP, keluarga serta kontraktor yang berkonstribusi secara sukarela pada iven sosial ini.

Ketua PMI Riau Syahril Abubakar mengapresiasi atas konsistensi dan fluktuatifnya penyelenggaraan iven hingga berlangsung sampai periode ke 50 kali.

"Penyelenggaraan kegiatan ini belum ada duanya di Riau, kita bangga dan mengapresiasi aksi ini," sebutnya di sela-sela kegiatan donor darah masal.

Sementara, Ketua KDD Riau Kompleks, Raylus Nurdin menginformasikan kegiatan donor darah masal telah terlaksana mulai dari tahun 2000 lalu, dengan jumlah peserta donor darah hanya berkisar 20 pendonor.

Kemudian pada 5 Mei 2008 terbentuklah KDD Riau Kompleks, mereka mulai fokus untuk menargetkan sumbangan kantong darah dalam sjala besar. Buah hasilnya, mampu menggaet karyawan secara sukarela untuk beramal pada iven kesehatan ini.

Hingga periode ke 49, kata dia, November 2016 akumulasi kantong darah mencapai 8.551 kantong atau setara 3,4 juta cc darah. Sedangkan pada periode ke 50, Februari 2017 telah berhasil mengumpulkan 514 kantong darah sehingga diakumulasikan mencapai 3,5 juta cc darah.

"Target kita pada periode ke 60 nanti, Insyaallah akumulasinya mencapai 5 juta cc darah," ujarnya optimis. (ant)

Berita Lainnya

Index