Refleksi Akhir Tahun, GEMA Pembebasan Riau Taja Diskusi Pergerakan di UIR

Refleksi Akhir Tahun, GEMA Pembebasan Riau Taja Diskusi Pergerakan di UIR
Panelis Diskusi saat mengisi materi Diskusi Pergerakan, Senin, (21/12/2015) di Aula Gedung Fakultas Agama Islam Universitas Islam Riau (UIR)

RIAUTERBIT.COM - Dalam rangka menutup tahun 2015, sebagai refleksi akhir tahun, organisasi mahasiswa Gerakan Mahasiswa Pembebasan menggelar diskusi terbuka dengan tema “Kontestasi Perpolitikan di Indonesia Sebuah Paradigma Baru Barat & Strategi Hegemoni Berwajah Pribumi”.

Diskusi digelar di Aula Gedung Fakultas Agama Islam Universitas Islam Riau (UIR) ini (Senin, 21/12/2015) dihadiri lebih dari seratus orang civitas akademika UIR dari berbagai fakultas.

Dihadirkan perwakilan dari beberapa organisasi pergerakan di Provinsi Riau seperti perwakilan dari Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) yang diwakili oleh Rivaldi, Badko HMI Riau-Kepri oleh Munawir, Badan Koordinasi Lembaga Dakwah Kampus (BKLDK) oleh Andi Rambe, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) oleh R. Inal Dalimunthe, Gema Pembebasan Riau oleh Husein Ahmad, Hizbut Tahrir Indonesia Chapter Kampus Pekanbaru oleh Marizal, Pelajar Islam Indonesia (PII) oleh Zulherman.

Satu persatu perwakilan dari organisasi tersebut membuka diskusi dengan pidato, dan orasi ilmiahnya. Sambil berdiri dan duduk panelis diskusi “membius” mahasiswa dengan berbagai pencerahan, saran, masukan dan kritikan terhadap kondisi negara Indonesia yang masih jauh dari apa yang mereka harapkan.

Diungkapkan Ketua Panitia Diskusi Pergerakan Bayu Darmansyah, bahwa setiap akhir tahun mereka selalu mengadakan diskusi lintas organisasi, diskusi ini bertujuan agar dapat kembali menyatukan mahasiswa beserta elemennya, dan kembali "menyadarkan" mahasiswa atas kondisi kekinian Indonesia hari ini.

“Diskusi pergerakan seperti ini selalu kami selenggarakan, harapannya agar kembali menyatukan dan menyadarkan mahasiswa akan kondisi Indonesia hari ini, sekaligus menyatukan elemen-elemen mahasiswa”, ujar Bayu di sela-sela acara diskusi.(Lam)

Berita Lainnya

Index